Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penjualan Daihatsu Tembus 100.000 Unit

Astra Daihatsu Motor, agen tunggal pemegang merek Daihatsu, membukukan penjualan secara wholesales maupun ritelsales selama periode Januari-Agustus 2015 menembus di atas 100.000 unit.
Daihatsu Grand Max/jibi
Daihatsu Grand Max/jibi

Bisnis.com, JAKARTA-PT Astra Daihatsu Motor, agen tunggal pemegang merek Daihatsu, membukukan penjualan secara wholesales maupun ritelsales selama periode Januari-Agustus 2015 menembus di atas 100.000 unit.

Amelia Tjandra, Direktur Marketing Astra Daihatsu Motor (ADM), menjelaskan penjualan wholesales yaitu dari pabrikan ke diler selama 8 bulan terakhir ini mencapai 113.431 unit dan retail sales (diler ke konsumen) sebanyak 109.430 unit.

“Meskipun kondisi perekonomian dan pangsa pasar sedang turun,  kami bersyukur bahwa prestasi Daihatsu hingga Agustus ini cukup baik,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Minggu (13/9/2015).

Menurutnya, tiga kontributor utama terhadap realisasi penjualan wholesales Daihatsu periode Januari-Agustus 2015 mencapai 113.431 dengan didominasi pasar Gran Max, Xenia dan Ayla.

Dia menjelaskan penjualan Grand Max selama 8 bulan dalam tahun ini mencapai 50.685 unit atau 44.7%, terdiri dari Gran Max Pick Up sebanyak 40.751 unit atau 35.9% dan Gran Max Minibus 9.934 unit atau 8.8%.

Selanjutnya kendaraan multi purpose vehicle  andalan keluarga Indonesia yaitu Xenia terjual 25.527 unit atau menduduki posisi kedua dengan kontribusi 22.5% dan disusul Astra Daihatsu Ayla sebanyak 22.476 unit atau 19.8%.

Sementara itu pencapaian penjualan sport utility vehicle Daihatsu Terios menyumbang sebanyak 9.742 unit atau 8.6%, diikuti Daihatsu Luxio yang terjual 2.498 unit atau 2.2% dan Daihatsu Sirion sebanyak 2.498 unit atau 2.2%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper