Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rolls Royce Kembangkan Produk Istimewa All New Rolls Royce

Produsen mobil mewah asal Inggris Rolls Royce Motor Cars mengumumkan langkah barunya terkait pengembangkan produk istimewa bertajuk All New Rolls Royce yang berbeda dari semua produk yang telah diluncurkan.
Ilustrasi/Reuters
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Produsen mobil mewah asal Inggris Rolls Royce Motor Cars mengumumkan langkah barunya terkait pengembangkan produk istimewa bertajuk All New Rolls Royce yang berbeda dari semua produk yang telah diluncurkan.

Berdasarkan surat resmi yang diterima Bisnis dari Rolls Royce Motor Cars, produk baru ini menawarkan kemewahan Rolls Royce yang sanggup melintas di segala medan.

Selain itu, produk baru tersebut akan memenuhi kebutuhan mobilitas tinggi konsumen dengan balutan gaya hidup kontemporer.

Melalui produk baru ini, Rolls Royce akan menghadirkan produknya yang lebih mewujudkan semangat petulangan dengan arsitektur all new aluminium.

Namun, sayangnya pihak Rolls Royce belum membocorkan nama produk mewah tersebut dan penampilannya kepada publik.

Torsten Mueller Oetvoes, Chief Executive Rolls Royce Motor Cars mengatakan tampilan all new Rolls Royce dengan bodi yang tinggi didesain untuk memuaskan pelanggan ekslusif di seluruh dunia yang bergaya hidup kontemporer dan memiliki mobilitas tinggi.

"Kami yakin bahwa Rolls-Royce baru ini sepenuhnya akan memenuhi semua janji brand kami tentang kemewahan premium dan kemudahan berkendara di manapun. Perjalanan awal pengembangan all-new Rolls-Royce ini dimulai sekarang dan kami akan terus menginformasikan perkembangannya kepada para konsumen, penggemar dan media,” ujarnya dalam surat elektronik kepada Bisnis, Jumat (20/2/2015).

Sementera itu, Peter Schwarzenbauer, Chairman Rolls Royce Motor Car & Member of the Board Managemen BMW AG mengatakan, BMW Group dengan bangga menyatakan dukungan pada pengumuman pengembangan all-new Rolls-Royce.

"Investasi yang dilakukan BMW Group secara berkelanjutan pada brand Rolls-Royce Motor Cars telah menyumbang deviden yang positif. Rolls-Royce adalah patokan super mewah bagi strategi brand premium BMW Group dan kami akan terus menyokong Rolls-Royce Motor Cars seiring dengan perkembangannya," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper