Bisnis.com, JAKARTA-Carmudi Indonesia mengumumkan 3 merek kendaraan bekas paling banyak dijual di kawasan timur Indonesia, terutama kota Makassar.
Menurut hasil riset Carmudi Indonesia, situs jual beli kendaraan terkemuka di Tanah Air, ketiga merek mobil bekas itu adalah Toyota Avanza, Honda Jazz dan Suzuki APV.
Wouter van Der Kolk, Managing Director Carmudi Indonesia mengatakan pihaknya selain mendirikan cabang di Makassar juga melakukan riset mobil dan moter bekas paling banyak dijual di kawasan timur Indonesia.
“Di kawasan timur Indonesia masih jarang terlihat diler mobil bekas kelas premium,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Kamis (16/10/2014).
Menurutnya, dari keseluruhan merek kendaraan yang dijual, Toyota Avanza berada paling atas dengan 6% dari 1.458 unit yang paling banyak dijual di kawasan timur Indonesia.
Adapun harga jual kendaraan yang masuk low multi purpose vehicle berkisar antara Rp95 juta hingga Rp160 juta, sesuai dengan tahun produksi dan kondisi Toyota Avanza tersebut.
Sementar itu, lanjutnya, seperti di sejumlah kota besar lain di Indonesia, Honda Jazz merupakan kendaraan hatchback favorit dibandingkan dengan merek lain.
Kondisi tersebut juga memacu stok Honda Jazz bekas menjadi paling banyak dengan angka persentase yang sama dengan Toyota Avanza yakni sebesar 6%.
Adapun Suzuki APV bekas tersedia cukup banyak di bursa mobil bekas, yang ditawarkan seharga Rp80 juta untuk tahun produksi 2007 dan Rp145 juta yang keluaran pabrik pada 2014.