Bisnis.com, JAKARTA—Toyota kembali lengkapi line up sedan dengan menghadirkan varian Vios TRD di ajang the International Indonesia Motor Show 2014. TRD merupakan program after market bagi kendaraan Toyota yang berupa modifikasi pada bagian eksterior kendaraan.
Menurut Public Relations Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) Rouli Sijabat, untuk Vios yang bisa mengaplikasi TRD adalah seri G.
Pada Vios, modifikasi TRD digunakan untuk menjembatani keinginan konsumen upgrader antara Vios seri G dan varian seri E yang lebih tinggi. Dengan TRD, tampilan fisik kendaraan diklaim lebih sporty. Namun, modifikasi tersebut tidak melibatkan perubahan pada engine
“Memenuhi kebutuhan di segmen sedan. Mereka ingin di atas G tapi tidak ada line up maka kita bikin TRD. Kami fokus pada styling tidak pada sisi engine. Karena hasil survey pelanggan ingin perubahan tampilan, sedangkan mesin sudah memenuhi kebutuhan,” kata Rouli, Senin (22/9/2014).
Seperti dikatakan Rouli, TRD merupakan program after market TAM. Jika TRD sudah diterapkan sejak dikeluarkan pabrik, brand berubahmenjadi Vios TRD Sportivo. Vios TRD Sportivo harganya lbih mahal sekitar Rp16 juta dari Vios seri G biasa.
Vios TRD Sportivo dengan transmisi manual dihargai Rp286.750.000, untuk varian matic dibanderol seharga Rp299.350.000.
Menurut Rouli, selisih harga tersebut dinilai lebih ekonomis. Pasalnya, jika konsumen menginginkan modifikasi TRD dilakukan di luar pabrikan, harga parts-nya saja mencapai Rp26 juta.
Pada Vios, TRD kali ini merupakan generasi ketiga. Sebelumnya, Vios dipasangi TRD pada 2010, lalu pada 2012.
“Perubahan desain TRD dilakukan karena bentuk body setiap generasi Vios juga beda. Perubahan pada front bumper, rear bumper, side skirt, stiker TRD emblem serta interior ditambahin karpet, serta ada duck tail rear spoiler. Secara komposisi memang bertambah,” ujar Rouli.
Rouli mengklaim, Vios memang menjadi sedan terlaris di Indonesia. Sejak dipasarkan pada 2013 jumlah penjualannya telah mencapai 50.000 unit lebih. Pada periode Januari Agustus 2014 jumlah line up sedan TAM yang sudah terjual adalah 1.591 unit Vios, 1.539 unit Corolla, 1.180 unit Camry, dan 56 unit sedan sport Toyota 86.
Dari total Vios yang terjual, sekitar 80%-83% merupakan tipe G. Vios TRD Sportivo berkontribusi sekitar 7%-10%. “TRD ini untuk pengguna tipe G tapi yang mau lebih sporty lagi. Kami berharap kontribusi Vios TRD Sportivo terhadap Vios tahun ini masih di kisaran 7%-10%,” ucap Rouli.