Bisnis.com, JAKARTA — PT Astra Daihatsu Motor mencatat penjualan ke diler atau wholesales Daihatsu pada bulan lalu mengalami pertumbuhan sebesar 18,7% dibandingkan dengan bulan yang sama pada 2017.
ADM mencatat, wholesales Daihatsu sebanyak 18.788 unit pada Januari 2018 sementara pada periode yang sama tahun sebelumnya penjualan ke diler tercatat 15.826 unit. Pada bulan lalu, pangsa pasar wholesales Daihatsu sebesar 19,6%.
Dari total penjualan ke diler, model Gran Max Pick Up menjadi yang teratas di antara model-model kendaraan roda empat Daihatsu lainnya dengan total penjualan sebanyak 4.390 unit atau sekitar 23% dari total penjualan wholesales pada bulan lalu.
Kemudian, disusul dengan Sigra yang berkontribusi 4.142 unit atau 22%, dan di posisi ketiga ditempati oleh Xenia yang mencatatkan wholesales sebanyak 3.912 unit atau berkontribusi sebesar 21%.
Selanjutnya Daihatsu Ayla menyumbang 2.611 unit, Daihatsu Terios 2.512 unit, dan Gran Max Mini Bus 939 unit. Adapun produk Daihatsu lainnya, yakni Daihatsu Luxio, Sirion, Hi-Max dan Copen berkontribusi sebesar 282 unit terhadap total wholesales pada bulan lalu.