Bisnis.com, KARAWANG--Pesatnya pertumbuhan industri otomotif mengundang banyak investor untuk menggarap bisnis terkait seperti pusat layanan penjualan, perawatan, dan penyediaan suku cadang secara terpadu dalam satu atap, salah satunya adalah Technomart di Karawang, Jawa Barat.
Mandra P. Shakti, Direktur Utama PT Galuh Citarum, investor sentra otomotif Technomart, mengatakan pertumbuhan penjualan kendaraan yang cenderung terus meningkat merupakan daya tarik bagi pemodal untuk menggarap bisnis yang terkait.
“Melihat prospek tersebut kami membangun Technomart berupa bangunan 4 lantai yang akan diisi beragam bisnis otomotif mulai showroom mobil, motor, toko aksesoris dan di lantai dasar, sekitar 70% digunakan untuk keperluan otomotif,” katanya, Sabtu (30/11/2013).
Menurutnya, pembangunan sentra otomotif terlengkap di Tanah Air yaitu Technomart di Karawang, Jawa Barat, yang menelan investasi Rp200 miliar itu terdiri dari bangunan 4 lantai seluas 50.000 m2 di atas lahan seluas 2,5 hektare.
Technomart yang sekaligus menjadi pusat perbelanjaan di wilayah timur Jakarta tersebut juga dilengkapi dengan fasilitas test track untuk mencoba ketangguhna mobil dan sepeda motor.
Fasilitas test track itu, lanjutnya, dikelola secara profesional sehingga konsumen dapat menggunakan fasilitas tersebut untuk kepentingan test drive mobil-mobil yang akan dibeli.
Apalagi fasilitas test track di Technomart tidak hanya menyediakan trek yang lurus tetapi juga berkelok-kelok dan beragam kondisi permukaan jalan hingga trak off road yang penuh tantangan.
Sementara itu, Ratna M.U. Harahap, Associate Director Galuh Citarum, mengatakan keberadaan Technomart semakin prospektif di masa depan seiring dengan rencana pemerintah membangun kawasan Karawang dan sekitarnya menjadi pusat kota baru bertaraf internasional.
Rencana pemerintah itu a.l. membangun bandara internasional di daerah sekitar Karawang untuk mengurangi kepadatan bandara Soekarno Hatta dan pelabuhan laut untuk mendukung keberadaan Pelabuhan Tanjung Priok.
Selain itu, imbuhnya, Technomart merupakan salah satu dari tujuh proyek raksasa di Central Business Park Galuh Mas Karawang, yang didalamnya terdapat Mal Karawan Central Plaza, Water Park, Festival Walk, Indoor Theme Park dan hotel bintang lima.
Dia mengungakapkan pusat perbelanjaan tersebut dapat menjadi salah satu tempat tujuan utama bagi kaum laki-laki untuk membeli berbagai produk otomotof, termasuk aksesoris dan elektronik pendukung kelengkapan kendaraannya.
Dengan demikian, kaum laki-laki yang malas diajak berbelanja oleh pasangannya, lanjutnya, akan menjadi bersemangat karena ada Technomart, ketika pasangannya mengajak berbelanja ke mal Karawang Centra Plaza.
Apalagi, , imbuh Ratna, jarak antara Technomart dan Karawang Centra Plaza relatif dekat yang dihubungkan fly over yang berjarak hanya beberapa ratus meter, sehingga kaum laki-laki secara praktis dapat menemukan produk otomotif, perkakas pertukangan, furnitur dan elektronik.