Bisnis.com, JAKARTA — Pengembangan kendaraan listrik oleh Pemerintah Indonesia turut membuka pintu ketertarikan sejumlah perusahaan Jepang dan Korea Selatan untuk membangun pabrik baterai.
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita memastikan sejumlah korporasi Jepang dan Korea Selatan (Korsel) berminat membangun pabrik baterai kendaraan terelektifikasi. Namun, mereka masih menunggu penyelesaian omnibus law.