Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dibuka Jokowi, IIMS 2022 Bakal Diawali Riding dari Istana Negara

Penyelenggara IIMS bakal menyiapkan 1.000 motor yang akan riding dari Istana Negara ke JIEXPO Kemayoran, Jakarta.
Satgas COVID-19 memberikan imbauan penerapan protokol kesehatan kepada pengunjung pada IIMS Hybrid 2021 di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/4/2021). /Antara Foto-Hafidz Mubarak A
Satgas COVID-19 memberikan imbauan penerapan protokol kesehatan kepada pengunjung pada IIMS Hybrid 2021 di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/4/2021). /Antara Foto-Hafidz Mubarak A

Bisnis.com, JAKARTA — Penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022 rencananya bakal dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi dengan diawali dengan berkendara motor dari Istana Negara ke JIEXPO Kemayoran.

Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo, penyelenggara IIMS, memastikan peresmian akan dilakukan secara langsung setelah pada tahun lalu digelar hybrid dari Istana Negara.

"Kami sudah sampaikan kepada Pak Sandi (Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno) boleh tidak Pak Jokowi membuka acara dengan riding dari Istana ke JIEXPO Kemayoran, 1.000 motor kami siapkan," ujar Hendra dalam acara media gathering IIMS 2022, Jumat (14/1/2022).

Hendra mengatakan dari sisi kepesertaan, khususnya kendaraan roda dua, jumlahnya akan melebihi partisipan sebelum pandemi pada 2019. Selain itu, industri aksesori dan after sales juga kembali terlibat setelah absen pada penyelenggaraan tahun lalu karena terpukul pandemi.

Rudi MF, Project Manager IIMS 2022 menambahkan tidak ada kenaikan harga tiket yang diterapkan pada tahun ini. Pada hari pertama 17 Februari 2022, peserta dikenakan premium tiket seharga Rp150 ribu. Setelahnya hingga hari terakhir pada 27 Februari 2022, harga tiket tetap Rp50 ribu untuk hari kerja dan Rp70 ribu pada akhir pekan.

"Harga tiket IIMS tidak ada kenaikan, sudah kami pertahankan sejak 2018," kata Rudi.

Dia mengatakan pihaknya menargetkan total transaksi Rp3 triliun setelah pada tahun lalu hanya mengantongi Rp2,2 triliun. Angka tersebut belum pulih dari total transaksi IIMS sebelum pandemi pada 2019 senilai Rp4,2 triliun.  

Adapun, target jumlah pengunjung diperkirakan baru akan mencapai 75 persen dari kondisi sebelum pandemi sebesar 400 ribu orang. Dengan target jumlah pengunjung sebanyak itu, pihaknya memastikan penerapan protokol kesehatan dengan membentuk satuan tugas dan menerjunkan 250 relawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Reni Lestari
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper