Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Yuk, Lihat! Michelin Gelar Pameran Virtual Ban Sepeda Motor

Perusahaan ban multinasional, Michelin menggelar pameran virtual ban sepeda motor yang ditayangkan di motorcycletyreexhibithall.michelin.asia.
Pameran virtual ini terbagi menjadi lima arena, yang masing-masing dirancang untuk menonjolkan konten yang berbeda. /Michelin
Pameran virtual ini terbagi menjadi lima arena, yang masing-masing dirancang untuk menonjolkan konten yang berbeda. /Michelin

Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan ban multinasional, Michelin menggelar pameran virtual ban sepeda motor yang ditayangkan di motorcycletyreexhibithall.michelin.asia.

Pameran tersebut ditayangkan setiap hari sepanjang waktu, mulai hari ini hingga 28 Februari 2021. Semua konten pada pameran virtual ini tersedia dalam 6 bahasa berbeda, yakni Inggris, Thailand, Bahasa Indonesia, Jepang, Korea, dan Vietnam.

“Tujuan dari pameran virtual ini adalah untuk menampilkan teknologi dan produk ban sepeda motor kami yang tersedia di Asia dan di seluruh dunia,” kata Ross Shields, Direktur Komersial Roda Dua Michelin untuk Asia, Senin (8/2/2021).

Ross menambahkan pameran ini juga menampilkan keterlibatan Michelin dalam dunia balap, terutama MotoGP, serta serta hubungan perusahaan dengan produsen Peralatan Orisinal terkemuka dunia seperti Harley-Davidson, Honda, dan Yamaha.

Pameran virtual ini terbagi menjadi lima arena, yang masing-masing dirancang untuk menonjolkan konten yang berbeda.

Pertama, konten tentang teknologi ban yang membahas teknologi canggih, serta proses penelitian dan pengembangan di balik ban sepeda motor Michelin.

Kedua, membahas seputar ban sepeda motor Michelin. Konten tersebut akan memberikan informasi rinci tentang semua ban sepeda motor Michelin yang tersedia.

Ketiga, pengalaman MotoGP yang menampilkan gambaran umum tentang Michelin dan hubungan jangka panjang MotoGP, profil ban dan pengendara motor Michelin di musim MotoGP 2021, ditambah video pembalap dan balapan MotoGP.

Keempat, peralatan asli ban sepeda motor yang menunjukkan kekuatan kemitraan Michelin dengan produsen sepeda motor terkemuka dunia yang menampilkan banyak pilihan model sepeda motor dengan dilengkapi ban Michelin.

Kelima, pembahasan mengenai pengalaman berkendara yang menunjukkan bagaimana pengendara di seluruh dunia merasakan performa ban sepeda motor Michelin.

Presiden Direktur Michelin Indonesia Steven Vette mengundang pengendara roda dua dan penggemar motor untuk ikut mengunjungi pameran dan merasakan pengalaman digital Michelin.

“Pameran ini tidak hanya memberikan informasi tentang teknologi Michelin, tetapi juga memberi kesempatan bagi pengendara untuk melihat keterlibatan Michelin di MotoGP,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dionisio Damara
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper