Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ramai Penyegaran Produk, Penjualan Mobil di Semester II/2019 Diharapkan Naik

Penyegaran produk baru menjadi salah satu pilihan produsen kendaraan dalam negeri untuk mengangkat penjualan. Apalagi kinerja pada sisa tahun ini diperkirakan sulit menyamai pencapaian tahun lalu.
All New Toyota Corolla Altis/TAM
All New Toyota Corolla Altis/TAM

Bisnis.com, JAKARTA – Penyegaran produk baru menjadi salah satu pilihan produsen kendaraan dalam negeri untuk mengangkat penjualan. Apalagi kinerja pada sisa tahun ini diperkirakan sulit menyamai pencapaian tahun lalu.

Sejak awal semester II/2019, sejumlah Agen Pemegang Merek (APM) langsung tancap gas dengan memperkenalkan beragam produk baru pada GIIAS 2019. Penyegaran dan produk baru itu tidak hanya berhenti pada GIIAS tetapi masih terus dilakukan pada sisa tahun ini.

Baru-baru ini, PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperkenalkan secara resmi All New Corolla Altis yang lengkap dengan varian hibrida. Pilihan mesin hibrida menjadi tanda kesiapan Toyota untuk memasuki kendaraan berteknologi listrik di Tanah Air.

Sebelum Corolla Altis, Toyota telah terlebih dahulu merilis Sienta Facelift baru-baru ini. Model multipurpose vehicle (MPV) berpintu geser itu diharapkan menjadi altenatif pilihan bagi konsumen Tanah Air.

Toyota masih menyimpan satu produk lagi yang mendapatkan penyegaran yakni Calya facelift. Low cost green car (LCGC) Toyota yang menawarkan 7 penumpang itu saat ini menjadi salah satu dari empat besar produk terlaris Toyota bersama Avanza, Rush dan Innova.

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT Toyota-Astra Motor (TAM), mengatakan perencanaan penyegaran produk telah dilakukan sejak 2 tahun atau 3 tahun lalu. Pertimbangan utama penyegaran produk ialah kondisi pasar, kebutuhan konsumen dan fitur yang ditawarkan.

Anton menjelaskan, saat ini konsumen sangat meminta desain yang lebih segar dan fitur yang lebih beragam. Hal itu tidak hanya terjadi pada kendaraan untuk pasar premium tetapi juga untuk kendaraan dengan harga terjangkau.

"Rasarnya memang sekarang ini khususnya desain memang sangat diminta oleh konsumen untuk di-refresh, diperbaiki lagi. Enggak cuma model premium tapi yang terjangkau, yang value for money pun desain juga penting. Fitur juga, jadi dua hal itu terus kami perhatian," ujarnya akhir pekan lalu.

Tidak ketinggalan, Daihatsu juga akan meluncurkan penyegaran Sigra pada waktu yang bersamaan. Duet Calya-Sigra merupakan salah satu produk kembaran Toyota-Daihatsu yang selama beberapa tahun terkahir tergolong sukses.

"Ya pada waktu yang sama kami akan luncurkan Sigra," ujar Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor (ADM), kepada Bisnis, Minggu (15/9/2019).

Hingga sejauh ini, Sigra menjadi salah satu produk paling laris bagi Daihatsu di Tanah Air. Sigra yang juga menawarkan 7 penumpang menjadi pilihan bagi konsumen pertama yang hendak memiliki kendaraan keluarga.

Anton memperkirakan, pasar otomotif tahun ini sulit menyamai capaian tahun lalu yang sebanyak 1,15 juta unit. Walaupun demikian, peluang masih terbuka bagi penjualan domestik menyentuh angka 1 juta unit.

Alasannya, penjualan pada semester I/2019 tertekan cukup dalam sehingga cukup berat untuk mengejar ketertinggalan pada sisa tahun ini. Adapun, total pasar otomotif dalam negeri pada semester I/2019 sebanyak 481.577 unit, turun 13,02% dibandingkan periode yang sama 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Editor : Galih Kurniawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper