Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mobil Listrik MPV & SUV Hybrid Produksi Toyota-Daihatsu Bakal Meluncur 2022

JAKARTA--Toyota Motor Corporation (Toyota) menegaskan kesiapannya untuk mendukung program kendaraan listrik di Indonesia. Pada tahap awal, Toyota bakal memproduksi model hibrida untuk tipe MPV dan SUV.
Kendaraan listrik sedang mengisi tenaga. /IEA
Kendaraan listrik sedang mengisi tenaga. /IEA

Bisnis.com, JAKARTA -- Toyota Motor Corporation (Toyota) menegaskan kesiapannya untuk mendukung program kendaraan listrik di Indonesia. Pada tahap awal, Toyota bakal memproduksi model hibrida untuk tipe MPV dan SUV.

Dilansir laman resmi Kemenperin, Deputy CEO Toyota Corp. Susumu Matsuda mengatakan bahwa dalam upaya memasarkan kendaraan listrik, pihaknya juga akan fokus dengan pengembangan teknologinya di Indonesia.

“Hal ini untuk memberikan pelayanan utama kepada konsumen kami, sesuai budaya perusahaan, agar mereka praktis menggunakan kendaraan listrik,” ujarnya baru-baru ini.

Seperti diketahui, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto akhir bulan lalu berkunjung ke Jepang untuk mendorong percepatan pengembangan kendaraan listrik di Tanah Air. Pemerintah telah menyiapkan regulasi baru untuk merangsang populasi kendaraan listrik di dalam negeri.

Matsuda mengatakan, Toyota bersama Daihatsu akan memproduksi mobil hibrida di Indonesia pada tahun 2022. Jenisnya antara lain sport utility vehicle (SUV) dan multi purpose vehicle (MPV).

“Kami menilai, kedua jenis tersebut yang akan lebih diminati konsumen di Indonesia. Kami sedang mempersiapkan produksinya,” tuturnya.

Toyota memberikan apresiasi kepada Kemenperin terhadap pelaksanaan studi mobil listrik dengan para pemangku kepentingan termasuk menggandeng perguruan tinggi.

“Hasil dari penelitian tersebut, bahwa mobil hibrida dapat mengurangi konsumsi bensin hingga setengahnya. Ini menjadi salah satu solusi yang cukup realistis,” imbuhnya.

Adapun, hasil kajian beberapa universitas negeri di Tanah Air telah dirilis beberapa waktu lalu. Mobil listrik jenis hibrida dinilai cocok untuk pasar Indonesia sambil mempersiapkan segala jenis infrastruktur pendukung kendaraan listrik.

Hingga sejauh ini, Toyota menjadi salah satu merek yang cukup aktif memasarkan model kendaraan hibrida di Tanah Air seperti Camry Hybrid, Alphard Hybrid dan terakhir ialah CHR-Hybrid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper