Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AMG Performance Center Dibuka di Indonesia

AMG Performance Center Mercindo Autorama resmi dibuka di Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).
Perawatan mobil di AMG Performance Center Mercindo Autorama, Senin (29/4/2019)./Aprianus Doni Tolok
Perawatan mobil di AMG Performance Center Mercindo Autorama, Senin (29/4/2019)./Aprianus Doni Tolok

Bisnis.com, JAKARTA – AMG Performance Center Mercindo Autorama resmi dibuka di Jakarta Selatan, Senin (29/4/2019).

Diler yang dikelola oleh PT Mercindo Autorama ini menjadi diler AMG Performance Center pertama di Indonesia, selain lebih dari 540 diler serupa yang tersebar di 47 negara. AMG sendiri yang merupakan singkatan dari  Aufrecht dan Melcher, Großaspach, yakni kendaraan berperforma tinggi di jajaran produk Mercedes-Benz.

President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) Roelof Lamberts mengatakan bahwa komitmen terhadap kualitas layanan pelanggan kelas satu adalah elemen kunci yang dijanjikan AMG.

“Tahun lalu, Mercedes-AMG meraih kesuksesan untuk Mercedes-Benz di Indonesia. Kunci keberhasilan lebih lanjut dari kesuksesan Mercedes-AMG adalah layanan pelanggan yang sangat intensif,” ujarnya saat pembukaan AMG Performance Center Mercindo Autorama di Jakarta, Senin (29/4/2019).

Christian Setiawan, Presiden Direktur PT Mercindo Autorama mengatakan bahwa Mercindo Autorama menyambut gembira pembukaan AMG Performance Center resmi pertama di Jakarta.

"Selama beberapa waktu, kami telah melihat potensi keberhasilan AMG di Indonesia dan saat ini kami dapat mengumumkan bahwa AMG telah memiliki rumah sendiri,” katanya.

Menurutnya, adanya pelatihan bagi sales AMG dan service expert memastikan layanan kelas satu. Jalur hotline ke pusat AMG di Jerman, katanya, juga menjamin bahwa standar layanan yang tinggi yang diharapkan pelanggan AMG dapat dipenuhi.

Setiap AMG Performance Center dapat melakukan kontak langsung dengan para ahli AMG, bila mereka memiliki pertanyaan tentang produk atau kemungkinan konfigurasi khusus. Dalam hal layanan pelanggan, bengkel ini memiliki 14 service bay dengan tambahan dua active reception bay.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper