Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PENJUALAN MOBIL OKTOBER: Pangsa Pasar Grup Astra Anjlok

Pangsa pasar merek kendaraan bermotor yang diageni grup Astra pada Oktober 2017 anjlok 8 poin persen dibandingkan dengan bulan yang sama tahun menjadi hanya 52% akibat merosotnya penjualan Toyota dan Daihatsu.
 Toyota Calya/Antara
Toyota Calya/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pangsa pasar merek kendaraan bermotor yang diageni grup Astra pada Oktober 2017 anjlok 8 poin persen dibandingkan dengan bulan yang sama tahun lalu menjadi hanya 52% akibat merosotnya penjualan Toyota dan Daihatsu.

Seperti dikutip dari data PT Astra International, Tbk., Jumat (17/11/2017), pengiriman dari pabrik ke diler Toyota, termasuk Lexus, pada Oktober 2017 hanya 30.114 unit. Pada bulan yang sama tahun lalu, penjualan tercatat 34.163.

Adapun Daihatsu, kontributor terbanyak kedua Astra, pada bulan lalu hanya mengirimkan pasokan ke dilernya sebanyak 16.760 unit, atau jauh di bawah pasokan pada Oktober 2016 yang mencapai 19.558 unit.

Sementara Isuzu mencatat peningkatan pasokan dari Oktober 2016 yang hanya 1.293 unit menjadi sebanyak 2.196 unit pada bulan lalu. Namun, Isuzu hanya berkontribusi relatif sedikit dari penjualan Astra secara keseluruhan, sehingga tidak cukup bisa menolong penurunan pangsa pasar otomotif Grup Astra.

Peugeot, merek mobil yang diageni Astra, pada Oktober 2017 hanya membukukan penjualan 2 unit, dibandingkan bulan yang sama tahun lalu sebanyak 5 unit.

Sementara itu, sejumlah merek di luar grup Astra berhasil meningkatkan pasokan secara cukup signifikan. Hal ini membuat penjualan mobil secara nasional pada Oktober 2017 terdongkrak.

Merek mobil yang mencatat kenaikan penjualan cukup signifikan itu di antaranya Suzuki, Mitsubishi, Mazda, dan Datsun. Di samping itu, Honda juga mencatat kenaikan penjualan pada Oktober 2017, meski tipis.

Meski secara bulanan mengalami penurunan penjualan, penguasaan pasar otomotif Grup Astra sepanjang Januari--Oktober 2017 tercatat stabil di angka 55%. Hal ini karena Toyota, Daihatsu, Isuzu, dan Peugeot telah menggenjot pasokan ke diler di bulan-bulan awal tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fatkhul Maskur
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper