Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GM-Isuzu Akhiri Kerjasama Kembangkan Truk Pick-Up

General Motors dan Isuzu Motor Co sepakat untuk mengakhiri kerjasama dalam hal pengembangan truk pikup yang diproduksi di Asia.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, BEIJING - General Motors dan Isuzu Motor Co sepakat untuk mengakhiri kerjasama dalam hal pengembangan truk pikup yang diproduksi di Asia.

Dikutip dari Reuters, Minggu (24/7/2016), kedua perusahaan itu mengatakan ini sekaligus mengakhiri kerjasama kedua perusahaan yang telah dijalin pertama kali sejak 2006 silam.

Dalam pernyataan resminya, juru bicara Isuzu mengatakan perusahaan akan terus memproduksi truk untuk dipasarkan di kawasan Timur Tengah, Asia, serta Australia.

Sementara GM dalam keterangan resminya menyatakan bahwa kerjasama yang dijalin sudah tidak lagi optimal dalam menunjang keuntungan bagi masing-masing perusahaan.

Berdasarkan perjanjian yang pernah terjalin, Isuzu mengkhususkan diri memproduksi truk ringan dan kendaraan komersial yakni D-Max yang dipasarkan di Asia, Timur Tengah, dan Australia.

Adapun GM menghasilkan truk pikup Colorado dan produk SUV Traiblazer untuk pasar Asia dan Australia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Tegar Arief
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper