Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Demi Dongkrak Penjualan di Medan, Wajah Honda Brio Dipermak

PT Honda Prospect Motor (HPM) memperbarui tampilan Honda Brio untuk mendongkrak penjualan. HPM menargetkan dengan tampilan baru, Honda Brio dapat terjual 300 unit per bulan.
 Honda Brio/Autocarin.com
Honda Brio/Autocarin.com

Bisnis.com, MEDAN - PT Honda Prospect Motor (HPM) memperbarui tampilan Honda Brio untuk mendongkrak penjualan. HPM menargetkan dengan tampilan baru, Honda Brio dapat terjual 300 unit per bulan.

Branch Manager PT Arista Auto Lestari Suandy Wijaya menuturkan pangsa pasar Honda Brio adalah anak muda dengan kisaran usia 18-25 tahun. Walaupun, penjualan otomotif di Sumut sempat terpukul pada tahun lalu, dia cukup optimistis Honda Brio dapat menarik minat pasar di Medan.

"Medan khususnya memang masih menjanjikan. Kami optimistis bisa menjual 300 unit per bulan. Untuk total penjualan hingga akhir tahun ini, kami yakin bisa meningkat 30%-40% dari tahun lalu," paparnya, Senin (16/5/2016) malam.

Lebih lanjut, dia merinci hingga saat ini pemesanan mulai masuk dan sudah bisa diterima konsumen pada Juni-Juli 2016. Selain itu, faktor menjelang puasa dan Lebaran juga dinilai ikut mendongkrak penjualan.

Asisstant Director Honda IDK group Widodo Aswan mengatakan, varian baru Honda Brio yakni Honda Brio RS ini baru resmi masuk ke Medan. Dia menjelaskan Honda Brio RS mengadopsi gaya yang lebih sporty.

Dia merinci, sejak pertama kali diluncurkan, Honda Brio telah terjual 45.702 unit dan Honda Brio Satya 74.352 unit di seluruh Indonesia.

"Honda Brio RS memiliki desain baru pada bumper depan, gril, alloy wheel, dan dashboard. Selain itu, kami menambahkan berbagai fitur baru seperti sistem audio baru, LED high mount stop lamp, pengereman ABS dan transmisi CVT," ucapnya.

Honda Brio RS tersedia dalam enam pilihan warna yakni brilliant sporty blue metallic, crystal black pearl, modern steel metallic, lunar silver metallic, taffeta white, passion red pearl dan rallye red. Harganya dibanderol mulai Rp148,7 juta hingga Rp193,8 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper