Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Targetkan Kuasai 20% Pangsa Pasar SUV Lewat CRV

PT Honda Prospect Motor kembali meluncurkan New Honda CR-V yang diproyeksikan dapat kembali mengatrol pangsa pasar sport utility vehicle Honda hingga 20% pada tahun ini

Bisnis.com, JAKARTA — PT Honda Prospect Motor kembali meluncurkan New Honda CR-V yang diproyeksikan dapat kembali mengatrol pangsa pasar sport utility vehicle Honda hingga 20% pada tahun ini.

Merujuk data yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sejak 2010 hingga 2013 pangsa pasar HOnda CR-V di segmen sport utility vehicle (SUV) selalu di atas 20%. Akan tetapi pada tahun lalu pangsa Honda CRV merosot menjadi sekitar 16%.

Pada 2010 penjualan kendaraan SUV secara wholesales mencapai 46.609 unit dan Honda CR-V terjual 16.906 unit atau setara 36,4%. Setahun berikutnya penjualan SUV mencapai 47.007 unit dengan HOnda CR-V yang terjual mencapai 11.760 unit atau setara 25,01%.

Pada 2012 total penjualan secara kendaraan di segmen sport utility vehicle (SUV) mencapai 63.628 unit. Dari jumlah tersebut, Honda CR-V terjual 14.753 atau sekitar 23,2%. Pada 2013 total penjualan SUV mencapai 66.179 unit, dengan Honda CR-V terjual 20.385 unit atau setara 30,8%.

Pada periode Januari-November 2014 SUV yang terjual mencapai 50.337 dengan penjualan Honda CR-V mencapai 8.549 unit atau setara 16,9%. Data internal Honda hingga Desember 2014 menyebut penjualan CR-V mencapai 8.551 unit, meski data Gaikindo hingga Desember belum dirilis Honda mengklaim pangsa Honda CR-V tak beranjak jauh.

Menurut Direktur Pemasaran dan Layanan Purna Jual PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy, tahun ini target penjualan Honda CR-V minimal 11.000 unit.

“Kondisi pasar  SUV tahun lalu turun 30%. Honda CR-V sudah tahun ketiga tidak berubah, dengan adanya yang baru mencoba melakukan penetrasi pasar lebih besar lagi. Target kita tidak jauh dari sekitar 16%-20%,” kata Jonfis, belum lama ini.

Sebelum HPM menggarap pasar kendaraan di segmen low multi purpose vehicle (LMPV) melalui Mobilio dan low cost green car (LCGC) dengan kehadiran Brio Satya, CR-V sempat menjadi tulang punggung penjualan Honda.

Pada 2013 dari penjualan Honda yang mencapai 91.493 unit, CR-V menempati peringkat penjualan terbanyak kedua di bawah kontribusi Jazz di segmen hatchback yang mengantongi penjualan 27.803 unit.

Sebagai gambaran, Honda CR-V merupakan produk global dari Honda yang mulai dipasarkan di Indonesia pada 2000 dan sudah terjual 153.773 unit hingga 2014. New Honda CR-V tersebut termasuk dalam generasi keempat Honda CR-V yang mengalami perubahan yang cukup signifikan.

Dengan lokal konten mencapai 40%-45% Honda CR-V terbaru memiliki tampilan baru di bagian ekserior bagian depan seperti new front grille, new HID headlight, new fog lamp design, serta new DRL, dan new dynamic alloy wheel 17 dan 18 inch.

Pada varian 2.4 Prestige, HR-V terbaru pun dilengkapi dengan new power sunroof. Pada eksterior bagian belakang produk baru ini dilengkapi power tailgate, new exclusive stop lamp dan kelengkapan lainnya.

Honda CR-V terbaru ini hadir dengan dua varian mesin berbeda. Mesin tipe 2.4 l DOHC i-VTEC menghasilkan tenaga yang diklaim terbesar di kelasnya yaitu maksimal 190 PS pada 7.000 rpm dan torsi maksimal 22,6 kgm pada torsi 4.400 rpm.

Sedangkan tipe mesin 2.0 l menggunakan mesin SOHC i-VTEC dengan tenaga maksimal 155 PS pada 6.500 rpm dengan torsi 19,4 kgm pada 4.300 rpm. CRV adalah SUV andalan Honda yang dibanderol dengan harga Rp395 juta untuk varian terendah hingga Rp477,5 juta untuk varian tertinggi on the road Jabodetabek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Redaksi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper