Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pasar Hatchback: Penjualan Susut, Persaingan Longgar

Persaingan di segmen sedan buntung (hatchback) terasa begitu longgar seiring penurunan tajam pasar jenis kendaraan ini.
Ilustrasi-Honda Jazz masih merajai pasar hatchback./Antara
Ilustrasi-Honda Jazz masih merajai pasar hatchback./Antara

Bisnis.com, JAKARTA -- Persaingan di segmen sedan buntung (hatchback) terasa begitu longgar seiring penurunan tajam pasar jenis kendaraan ini. Honda Jazz tetap kokoh bercokol di kursi nomor wahid tanpa khawatir tergusur lantaran produksi rival terdekatnya, Toyota Yaris, sempat terhenti.

Direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual PT Honda Prospect Motor (HPM) Jonfis Fandy mengatakan kepemimpinan Jazz di pasar sedan buntung tak semata karena rivalitas yang melonggar. Sebab, sejak tahun-tahun sebelumnya pun mobil ini berlakon sebagai market leader.

“Tak ada target pertumbuhan [hatchback Jazz]. Karena, pasar segmen ini dibandingkan perolehan tahun lalu sedang turun, yang tumbuh itu LCGC dan low MPV,” tuturnya kepada Bisnis, baru-baru ini.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia mencatat keseluruhan penjualan hatchback di Tanah Air pada triwulan pertama merosot tajam 52,6%. Selama kuartal I/2014 cuma laku 9.523 unit padahal periode yang sama tahun lalu mencapai 20.085 unit.

Penjualan All-New Honda Jazz dari pabrikan ke diler (wholesales) juga menyusut 48,4% jadi 4.647 unit dari 9.004 unit secara year-on-year (YoY).

HPM tak menampik adanya penyusutan penjualan tetapi persentase tersebut dinilai lebih baik dibandingkan penurunan market.

Jonfis berpendapat lemahnya penjualan Jazz selain terpengaruh kehadiran low cost and green car (LCGC) juga karena model yang beredar terbilang sudah lanjut usia. 

Rerata penjualan bulanannya sepanjang tahun lalu di atas 2.000 unit tapi sekarang cuma di kisaran 1.000.

Oleh karena itu, HPM selaku agen tunggal pemegang merek (ATPM) Honda menjanjikan bakal menghadirkan Jazz teranyar pada tahun ini.

Rencananya, mobil ini diproduksi secara lokal di pabrik ke-2 HPM, Kawasan Industri Mitra Karawang, Jawa Barat.

“Mungkin akan dirilis sebelum pameran Indonesia International Motor Show 2014,” ucap Jonfis.

ATPM harus menunggu setahun pascapeluncuran Jazz baru itu di Jepang sebelum memboyongnya ke Tanah Air.

Kehadiran Jazz model 2014 tersebut diyakini bakal mendongkrak penjualan di triwulan terakhir 2014.

Artinya, Honda percaya diri terus memimpin segmen hatchback dengan penguasaan pasar sedikitnya 40%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dini Hariyanti
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper